Pamungkas FC Kodim 0707/Wonosobo Masuk Final Dalam Liga Gala Praja 2022

    Pamungkas FC Kodim 0707/Wonosobo Masuk Final Dalam Liga Gala Praja 2022
    Turnamen sepak bola Liga Gala Praja Wonosobo tahun 2022 dalam rangka memeriahkan Hari Jadi ke 197 masih bergulir. Dalam perempat final tim sepak bola Kodim 0707/Wonosobo bertemu dengan tim DPUPR dimenangkan oleh Kodim 4-0 sehingga secara otomatis masuk final.

    Turnamen sepak bola Liga Gala Praja Wonosobo tahun 2022 dalam rangka memeriahkan Hari Jadi ke 197 masih bergulir. Dalam perempat final tim sepak bola Kodim 0707/Wonosobo bertemu dengan tim DPUPR dimenangkan oleh Kodim 4-0 sehingga secara otomatis masuk final yang akan dilaksanakan pada tanggal 22 Juli nanti. (19/7/2022)

    Dandim 0707/Wonosobo Letkol Inf Rahmat yang didampingi Ketua Persit Ny. Erlina Rahmat  menyampaikan terima kasih kepada para anggota yang telah bermain bagus dan kompak sehingga bisa masuk ke final mengalahkan beberapa tim seperti tim BKK dengan skor 7-0, melawan Disdikpora 0-1 dan kali ini melawan DPUPR dengan kemenangan 4-0.

    Tidak lupa Dandim berpesan jangan berpuas dulu karena masih ada 1 pertandingan lagi pada final nanti.  Untuk itu terus jaga konsentrasi, kekompakan tim dan jangan terpancing emosinya.  Sehingga saat final nanti bisa bermain dengan bagus menjadi hiburan masyarakat. Dengan harapan Kodim bisa menjadi juara.

    Lettu Cpl Tulus Widodo selaku koordinator tim sepak bola Kodim menyampaikan terima kasih kepada semuanya yang telah memberikan dukungan dan motivasi serta doa sehingga saat ini tim Kodim bisa masuk ke final dalam turnamen Laga Praja tahun 2022.  Kemenangan ini merupakan kemenangan kita semua.

    Semoga pada final nanti tim Kodim bisa bermain bagus sehingga bisa membawa kemenangan. Untuk itu mohon dukungan dan doa dari semua pihak agar dalam final nanti bisa berjalan dengan baik sehingga bisa memberikan contoh kepada masyarakat bahwa olah raga sepak bola bukan ajang keributan, akan tetapi merupakan sebuah hiburan bagi para penonton atau suporter, pungkas Lettu Cpl Tulus Widodo.

    wonosobo jateng galapraja2022
    Ahmad Ridho

    Ahmad Ridho

    Artikel Sebelumnya

    Dandim Wonosobo Tinjau Kandang Kambing Sebagai...

    Artikel Berikutnya

    Dandim dan Ketua Persit Bersama Forkopinda...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Panglima TNI Berikan Bantuan Sosial Kepada Anak-Anak Yatim Piatu di Bumi Marinir Cilandak
    Gantikan KRI DPN-365, KRI SIM-367 Emban Mandat MTF XXVIII-P/UNIFIL
    Kontingen Defile TNI Turut Meriahkan India's Republic Day Parade Ke-76
    Upacara 17-an, Dandim 1712/Sarmi Minta Prajurit Dukung Program Pemerintah
    Hendri Kampai: Belajar dari Korea Selatan, Tidak Ada yang Kebal Hukum, Termasuk Presiden atau Mantan Presiden

    Ikuti Kami